InspiratioMedia.com - Organ ginjal merupakan salah satu organ vital yang terdapat pada tubuh. Healthy vlogger dr. Saddam Ismail mengungkapkan bahwa tidak sedikit seseorang yang mengabaikan kesehatan organ ginjal, sehingga saat ginjal bermasalah tentunya akan semakin susah untuk ditangani.
“Ciri-ciri ginjal yang bermasalah tidak akan terlihat pada waktu tertentu, tetapi akan terlihatnya sakit ginjal secara bertahap,” jelas dr. Saddam Ismail, seperti yang dikutip melalui kanal YouTube Saddam Ismail pada Kamis 7 April 2022.
Oleh sebab itu, agar menjadi perhatian dan waspada, dokter Saddam Ismail mengungkapkan mengenai beberapa ciri-ciri ginjal yang bermasalah sebagai berikut:
1. Warna urin berubah
Ciri-ciri ginjal bermasalah yang pertama adalah warna urin yang berubah.
Urin yang normal biasanya berwarna putih bening, atau sedikit kekuningan, tapi ketika ada perubahan warna pada urin maka ini bisa menunjukan ada sesuatu yang salah terhadap ginjal.
Ciri urin yang bermasalah bisa dilihat dari warnanya, seperti berwarna coklat gelap, kemerahan, atau bisa juga urin keruh dan berbusa.
“Apabila ada perubahan warna pada urin sebaiknya berhati-hati karena ini merupakan kondisi yang tidak normal atau indikasi ginjal bermasalah,” jelas dr. Saddam Ismail.
Baca Juga: Suntik Vaksin Membatalkan Puasa? Ini Fatwa dan Penjelasan Dari MUI
2. Frekuensi berubah saat buang air kecil
Seringnya buang air kecil juga bisa menjadi ciri-ciri ginjal bermasalah, adapun perubahan ini bisa dilihat dari seberapa sering atau bahkan berkurang buang air kecil.
3. Sakit pinggang pada bagian belakang
Selanjutnya adalah jika sering mengeluhkan sakit pinggang bagian belakang pada satu sisi dan bahkan di kedua sisi maka hal tersebut harus diwaspadai.
Dia menyebutkan, keluhan tersebut bisa terasa pegal atau juga rasa nyeri yang tidak tertahankan. Ini adalah indikasi infeksi saluran kemih dan batu ginjal.
Artikel Terkait
Kapan Waktu Doa Mudah Dikabulkan Saat Puasa Ramadan? Berikut Jawabannya
Aturan Baru Naik Kereta Api Untuk Perjalanan Jarak Jauh Maupun Lokal
Bolehkah Berhubungan Suami Istri Saat Puasa Ramadan? Ini Hukumnya
Suntik Vaksin Membatalkan Puasa? Ini Fatwa dan Penjelasan Dari MUI
Jadwal Sholat 5 Waktu di Kota Bandung 7 April 2022
Cuti Bersama Lebaran 2022 Sudah Disahkan oleh Jokowi! Ini Tanggal Pastinya
Ingin Debut Jadi Artis? Yuk Coba Casting Pemain Sinetron Tukang Ojek Pengkolan 7
Sudah Tidak Sabar? Ini Kode Redeem FF atau Free Fire 7 April 2022!
Salah Satu Makanan Ini Mengobati Asam Lambung, Apa Saja?
Hal Kecil dan Sepele Ini Dapat Membuat Ibadah Puasa Kamu Ternoda, Cek Disini Apa Saja