InspiratioMedia.com - Dalam rangka memperoleh berat badan yang ideal dan menghindari berat badan yang berlebih, maka sering dikenal istilah diet.
Jenis makanan yang sering dikonsumsi oleh orang yang sedang menjalani diet adalah sayur-sayuran maupun buah-buahan. Karena banyak anggapan makanan tersebut bisa membuat badan menjadi ideal.
Sayur dan buah dikenal sebagai bahan pangan yang kaya akan vitamin maupun mineral, dimana jenis dari bahan pangan ini sangat beragam.
Namun tahukah kamu berapakah jumlah sayur dan buah yang perlu untuk dikonsumsi setiap harinya apabila tidak ingin mempunyai berat badan yang berlebih atau ideal?
Berikut informasi mengenai jumlah sayur maupun buah yang dikonsumsi per harinya dalam rangka pencegahan berat badan yang berlebih.
Baca Juga: Ini Dia Bahan Alami Untuk Memutihkan Kulit Kamu Secerah Salju
Informasi mengenai jumlah tersebut dilansir dari Instagram @p2ptmkemenkesri pada postingan 23 Oktober 2022.
Pada postingan tersebut memaparkan bahwa salah satu langkah dalam pencegahan berat badan berlebih adalah dengan tidak berlebihan dalam mengkonsumsi garam, gula, dan lemak.
Selain itu turut disampaikan untuk memperbanyak konsumsi dari sayur dan buah, dimana jumlah minimalnya adalah lima porsi per harinya.
Dijelaskan bahwa lima porsi tersebut setara dengan 450 gram sayur dan buah dimana dicontohkan perbandingannya adalah 2/3 untuk sayur dan 1/3 untuk buah.
Artikel Terkait
Waduh, Hokseok PENTAGON Dibebastugaskan Dari Wajib Militer!!! Ini Dia Alasannya!
Resep Oseng Telur Untuk Kamu Yang Belum Gajian di Tanggal Tua
Ini Dia Bahan Alami Untuk Memutihkan Kulit Kamu Secerah Salju